Jakarta, Aktual.co — Ketua Fraksi Partai Keadilan Sosial Jazuli Juwaini menegaskan kejadian seperti Golkar dan PPP tidak akan terjadi di partainya. Ia menyebut, bagi PKS jabatan merupakan amanah bukan kehormatan. 
“Kejadian itu tidak akan terjadi. Di PKS sudah dididik untuk jangan berlomba mencari jabatan, sehingga konflik tidak ada. Perbedaan pendapat itu biasa,” ujar Jazuli di Jakarta, Jumat (27/3).
Terkait Pemira, Jazuli mengatakan jangan membuat isu-isu terlebih dahulu, karena tahapannya masih panjang.
“Pemira ini singkatan pemilu raya di internal PKS diseluruh indonesia. Untuk memilih anggota majelis syuro di masing-masing provinsi yang dilakukan serentak 29 maret, masih panjang jadi jangan bikin isu-isu dulu,” tutupnya.
Seperti diketahui, setidaknya ada dua partai politik yang saat ini tengah mengalami dualisme kepengurusan, lantaran berbeda arah politik dalam pemilihan ketua umum. Namun, perpecahan itu hanya terlihat dari partai yang tergabung dalam koalisi merah putih (KMP), seperti PPP atau pun Golkar. Kedua partai tersebut, tumbang ketika keputusan Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly mengesahkan kubu yang sejalan dengan pemerintahan Jokowi-JK.
Setidaknya, ada sejumlah parpol yang dalam tahun ini menggelar pergantian pemimpinannya, yakni PKS, Demokrat, dan PDI Perjuangan

Artikel ini ditulis oleh: