Jakarta, Aktual.com – Peringatan 1 tahun pemerintahan Jokowi-JK, Ibu kota diwarnai pelbagai aksi demonstrasi yang dilakukan mahasiswa dam aktivis.

Dari informasi yang diperoleh Aktual, setidak ada empat aksi di beberapa titik pusat simbol pemerintahan, Selasa (20/10).

Pertama, elemen Aliansi Indonesia Bersatu (AIB) akan di Gedung DPR RI Jakarta Selatan, dengan jumlah massa 1.000 org yang dikorlapi oleh Syarif H dengan tuntutan turunkan Jokowi-JK.

Lalu kedua, elemen Aliansi Tarik Mandat (ATM) yang juga melakukan aksi di Gedung DPR RI Jakarta Selatan, dengan jumlah massa 300 orang, pimpinan aksi yakni Nanang Kosim dan Taufan. Adapun tuntutan aksi yakni cabut mandat Jokowi-JK.

Kemudian, aksi ketiga yakni LMND di depan Kampus IISIP, Jagakarsa, Jakarta Selatan, dengan jumlah massa 50 org dengan tuntutan kritisi 1 tahun Jokowi-JK.

Terakhir, BEM SI akan melakukan konferensi pers di Tugu Proklamasi dengan tema membahas rencana aksi tanggal 28 Oktober 2015.

Artikel ini ditulis oleh: