Jakarta, Aktual.com – Komunitas “Indonesia Tersenyum” menerjunkan sekitar 100 sukarelawan untuk membersihkan kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno.(SUGBK), Jakarta, dari sampah, usai gelaran kampanye akbar capres-cawapres Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Minggu (7/4).
Para sukarelawan komunitas pendukung pasangan capres dan cawapres nomor urut 02 itu terlihat di berbagai titik sekitar SUGBK dengan membawa kantong plastik hitam berukuran besar.
Berbagai sampah, mulai bekas makanan dan air mineral yang tertinggal di sekitar SUGBK, mereka punguti satu persatu, kemudian dimasukkan ke dalam kantong plastik berukuran besar.
Sesekali, para simpatisan terlihat “menumpang” membuang sampah, sembari berjalan keluar meninggalkan lokasi setelah berakhirnya kampanye akbar.
“Ada sekitar 100 personel kami sebar di berbagai titik untuk membantu membersihkan lokasi dari sampah,” kata koordinator bagian sampah Komunitas Indonesia Tersenyum, Teddy Rahmat.
Sampai saat ini, ia dibantu rekannya berhasil mengumpulkan sampah sekitar 100 kantong plastik di sekitar kawasan SUGBK usai kampanye akbar.
Artikel ini ditulis oleh: