Wisatawan itu menuju tempat arkeologi Chacchoben, reruntuhan bangunan suku Maya kuno di kota wisata Tulum, namun kendaraan mengalami kecelakaan di jalan raya pada Selasa.
Setelah kecelakaan itu, penumpang dilarikan ke rumah sakit, kata perusahaan bus Costa Maya dalam pernyataan. Lima telah diperbolehkan pulang dan korban luka lainnya dalam keadaan stabil, katanya.
Pemerintah Quintana Roo mengatakan dalam pernyataan bahwa pihaknya sedang menyelidiki penyebab kecelakaan itu.
Kedutaan Besar Amerika Serikat di Meksiko mengatakan bahwa mereka sedang bekerjasama dengan pihak berwenang untuk mengetahui apakah warga AS turut menjadi korban dalam kecelakaan bus tersebut.
Pada tahun lalu, 11 wisatawan tewas dalam kecelakaan di Quintana Roo saat bus mereka dalam perjalanan menuju Cancu.
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid