Panglima TNI Jenderal Moeldoko, menunjukan jam tangan yang dipakainya kepada media usai pertemuan Philipina-Indonesia (Philindo) Military Corporation digelar di Hotel Borobudur, Jakarta, Rabu (23/04/2014). Jenderal Moeldoko menjelaskan seputar pemberitaan Media Singapura yang mengupas soal koleksi jam tangannya. Dalam berita itu ditulis soal harga jam belasan ribu dollar US yang dipakai Moeldoko. Namun Moeldoko menepis pemberitaan itu dengan menyebut jam tangannya seharga Rp 5 juta. Aktual/Tino Oktaviano