1 dari 6
Seorang karyawan membuat rangka besi beton di pabrik produk beton PT Wijaya Karya Beton (Wika Beton) di Cileungsi, Bogor, Jawa Barat, Kamis (23/1/2013). Wika Beton, anak perusahaan dari PT Wijaya Karya Persero, akan membangun dua pabrik baru di tahun ini. Pabrik tersebut akan dibangun di Lampung Selatan dan Cilegon. Pembangunan pabrik tersebut guna membantu percepatan pembangunan infrastruktur Indonesia melalui produk beton pracetak. Dari 136 negara di dunia, daya saing infrastruktur Indonesia berada di peringkat 76, jauh dengan beberapa negara tetangga lain seperti Singapura yang menduduki peringkat 10 besar. Aktual/Tino Oktaviano

















