Tasikmalaya, Aktual.com – Detasemen Khusus 88 Antiteror Mabes Polri mengamankan sejumlah barang seperti buku dan senapan angin dari hasil penggeledahan dua rumah warga di Perumahan Mitra Batik, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, Jumat (18/5).
Kepala Kepolisian Resor Tasikmalaya Kota AKBP Febry Ma’ruf membenarkan adanya barang yang dibawa jajaran Densus 88 Mabes Polri seperti senjata tajam, buku, dan senapan angin.
“Ada senjata tajam, sebuah senapan angin, dan sejumlah buku,” katanya.
Ia membenarkan, penggeledahan terhadap dua rumah warga tersebut terkait pengungkapan kasus terorisme di Indonesia. “Iya ini dugaan kasus terorisme,” katanya.
Terkait ada orang yang diamankan dalam rumah itu, kata Febry, belum mengetahuinya karena dalam penggeledahan itu penghuninya tidak ada di rumah.