Pangkalan Militer AS Mengelilingi Indonesia (Aktual/Ilst.Nelson)
Pangkalan Militer AS Mengelilingi Indonesia (Aktual/Ilst.Nelson)

Jakarta, Aktual.com — Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo menekankan pentingnya koordinasi Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) guna membentengi setiap ancaman yang datang dari luar. Indonesia yang secara geografis terletak di wilayah strategis menurutnya menjadi daya tarik orang asing.

Dalam pelantikan Nuryanto sebagai Pj Gubernur Kepulauan Riau menggantikan Agung Mulyana, di Tanjung Pinang, Rabu (30/12), dikatakan sedikitnya ada 15 pangkalan asing yang secara keseluruhan mengarah ke Indonesia.

“Indonesia ini berbatasan dengan Vietnam, Singapura, Thailand, Malaysia. Indonesia ini dilingkari 15 pangkalan (militer) asing yang semua moncongnya mengarah ke Indonesia. Iran saja yang ditakuti Amerika hanya 11 (pangkalan militer),” terangnya.

Terkait hal ini pula, Tjahjo berharap Pj Gubernur Kepri Nuryanto selain memetakan batas-batas wilayah di Kepri juga melakukan koordinasi dengan seluruh stakeholders, baik kepolisian, TNI, maupun Badan Intelijen Negara (BIN).

“Jadi mutlak, kinerja Pj Gubernur harus bersinergi dengan kepolisian, matra-matra TNI, BIN, untuk menjaga dan mendeteksi dini masuknya penyusup ke Indonesia,” demikian Tjahjo yang juga mantan Sekjen PDI Perjuangan.

Artikel ini ditulis oleh: