Cirebon, Aktual.com – Puncak arus balik liburan panjang penumpang kereta api di Daerah Operasi (Daops) 3 Cirebon, Jawa Barat, terjadi pada hari Minggu (3/1).
Manajer Humas Daerah Operasi 3 Cirebon Eko Mulyanto mengatakan puncak arus balik di Stasiun Cirebon, terjadi pada hari Sabtu dan Minggu, karena hari Senin sekolah sudah masuk lagi pascalibur semestar. Dengan berakhirnya libur semester, maka hari Minggu merupakan puncak arus balik di Daops 3 Cirebon untuk para pelajar dan mereka yang telah libur tahun baru.
“Hari Senin besok sekolah mulai pada masuk dan inilah salah satu penyebab melonjaknya penumpang kereta api,” ujar dia, di Cirebon, Minggu (3/1).
Ia menuturkan, semua tiket kereta tujuan akhir Jakarta sudah habis terjual, baik itu kereta tambahan maupun kereta reguler. Untuk jumlah penumpang tahun ini dibandingkan tahun lalu lebih banyak tahun sekarang, di mana tahun lalu penumpang ada sekitar 6.000 dan tahun sekarang diprediksi sampai 8.000 lebih. “Semua tiket kereta sudah habis baik itu yang tambahan maupun reguler,” ujarnya.
Artikel ini ditulis oleh: