Teror Bom Sarinah (Aktual/Ilst.Nelson)
Teror Bom Sarinah (Aktual/Ilst.Nelson)

Jakarta, Aktual.com — Wakapolri Budi gunawan menerangkan bahwa berdasarkan hasil deteksi pihak kepolisian, ditemukan adanya komunikasi antara kelompok Suriah dengan kelompok Solo, Abu Jundi.

Hal ini dikatakan terkait peristiwa ledakan bom yang dilakukan oleh kelompok tertentu di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat, Kamis (14/1).

“Kelompok ini sudah membuat persiapan dengan anak-anak sel(unit)-nya untuk melakukan konser bom yang seharusnya akan dimainkan malam tahun baru,” kata Budi Gunawan di Jakarta, Kamis (14/1).

Berdasarkan hasil pengembangan Densus88, terdapat enam orang pelaku dari kelompok Solo. Diduga, pelaku ledakan bom di Sarinah merupakan bagian dari kelompok itu.

Budi menyebut bahwa ada kemungkinan pelaku ledakan ini terkait dengan kelompok ISIS. Selain itu, tidak ada penyanderaan terhadap masyarakat saat terjadi aksi ledakan bom yang disertai tembak menembak pagi tadi.

“Kemungkinan ada jenis senjata MN, ada juga bom, ada granat masih aktif,” ujarnya.

Artikel ini ditulis oleh: