Secara terpisah pada Jumat, seorang petugas keamanan ditembak hingga tewas di luar rumahnya di Qalubiya, sebuah propinsi di sebelah utara Kairo, saat ia dalam perjalanan untuk melakukan sholat Jum’at, menurut pernyataan Menteri Dalam Negeri.

Serangan itu kemudian diklaim oleh Gerakan Hasam, sebuah kelompok petempur yang telah mengakui pertanggung jawaban atas beberapa serangan di Kairo yang menyasar hakim dan polisi sejak tahun lalu.

Menanggapi serangan di Sinai, Perdana Menteri Sherif Ismail menekankan perlunya negara-negara untuk bersatu melawan mereka yang mendukung terorisme dan untuk “mengeringkan sumber pendanaan mereka,” sebuah sindiran terhadap Qatar.

Mesir, Arab Saudi, Uni Emirat Arab dan Bahrain memutuskan hubungan diplomatik dengan Qatar bulan lalu dan saat ini memboikot negara Teluk Arab itu, mereka menuduhnya mendukung terorisme dan bersekutu dengan musuh kawasan, Iran. Qatar membantah tuduhan tersebut.

ant

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby