Jakarta, Aktual.com — Jelang pelaksanaan musyawarah nasional luar biasa (munaslub) partai Golkar menarik perhatian publik, terlebih adanya rumor money politics dalam munaslub.
Menanggapi hal itu, Wakil Bendahara Umum DPP Partai Golkar Munas Riau, Bambang Soesatyo menampik adanya rumor tersebut.
“Ngga ada money politics tapi kalau cost politics ada. Sampai sekarang kami belum melihat money politics. Kami menyerap ke daerah-daerah (DPD) sekarang tidak peduli soal uang, berbeda ketika dulu langsung mengarah ke deal politik,” ucap Bambang, di Komplek Parlemen, Senayan, Senin (29/2).
Ia mengklaim jika hari ini bukan mengarah pada money politics, melainkan pada tiga hal. Pertama, para kader sudah capek dengan konflik, sehingga membutuhkan figur yang mampu merangkul semua pihak.
“Kedua, mereka ingin calon itu bisa diterima pemerintah, sehingga tidak terulang lagi peristiwa setahun digantung kepengurusannya,”
“Ketiga soal calon tidak boleh memiliki potensi masalah hukum. Agar partai tidak terbebani dikemudian hari atau tidak menjadi beban partai di kemudian hari,” pungkasnya.
Artikel ini ditulis oleh:
Novrizal Sikumbang