Semarang, Aktual.com – Jalur pendakian Gunung Prau, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah, yang sempat ditutup pascainsiden tiga pendaki yang tewas tersambar petir, akan kembali dibuka pada 30 April 2017.
Kabid Humas Polda Jawa Tengah Kombes Pol Djarod Padakova, mengatakan pembukaan kembali jalur pendakian berdasarkan hasil kesepakatan bersama.
“Dibuka kembali 30 April, saat ini masih ditutup,” katanya di Semarang, Selasa (25/4).
Atas kejadian tersebut, kata dia, kepolisian juga telah melakukan olah tempat kejadian peristiwa.
Dari olah tempat kejadian, lanjut dia, dipastikan ketiga pendaki tersebut tewas karena tersambar petir.
Sebelumnya, tiga orang dari 11 anggota rombongan pendaki Gunung Prau, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah, Minggu (23/4), tewas tersambar petir.
Ketiga korban tewas masing-masing Deden Hidayat Maulana (31) warga Jalan Benang VI Nomor 44, Sukma Jaya, Depok, serta Aditya Agung (30) dan Adi Setyawan (31) masing-masing warga Jalan Cipinang Muara 2, Duren Sawit, Jakarta Timur.
Selain tiga korban tewas, terdapat dua korban lain yang mengalami luka.
Para korban selanjutnya dievakuasi ke Rumah Sakit Setjo Negoro Wonosobo.
Ant.
Artikel ini ditulis oleh: