Ilustrasi Olahraga/Antara
Ilustrasi Olahraga/Antara

Jakarta, Aktual.com – Salah satu penyakit umum yang menyerang banyak orang.

Penyebab tekanan darah tinggi adalah meningkatnya tekanan darah dalam tubuh yang menekan dinding arteri. Faktor lainnya adalah mengonsumsi makanan tinggi garam, stres, kurang istirahat dan lainnya.

Selain mengatur pola makan, ada juga olahraga untuk menurunkan tekanan darah tinggi.

Apa saja jenis olahraga tersebut? Berikut ini 4 jenis olahraga untuk menurunkan tekanan darah tinggi dilansir dari JPNN.

1. Angkat Beban

Melatih kekuatan harus menjadi salah satu bagian dari rutinitas.

Beragam olahraga angkat beban bisa dilakukan. Mulai dari menggunakan mesin beban, gelang latihan, atau berat badan Anda sendiri dengan melakukan crunch atau curl-up perut.

Hasil dari angkat beban bisa menghilangkan lemak tubuh, meningkatkan massa otot, dan meningkatkan tingkat metabolisme tubuh.

Jika berat badan turun hingga 5 kilogram, ini bisa membantu atau mengurangi tekanan darah.

2. Berenang

Melakukan olahraga aerobik (kardio) bagus untuk kesehatan tubuh Anda.

Berenang merupakan salah satu pilihan olahraga untuk Anda. Anda bisa berenang minimal 30 menit untuk membantu kurangi tekanan darah.

3. Berjalan

Mulailah dengan jalan perlahan agar tidak cedera. Lakukan mulai dari 10 hingga 15 menit dengan beragam variasi, seperti berjalan di sekitar blok rumah atau di atas treadmill.

Bisa dilakukan secara bertahap agar Anda lebih tertantang.

4. Lakukan Latihan Mini

Tambahkan 10 menit latihan mini dan lakukan ini sepanjang hari sibuk Anda.

Misalnya, Anda bisa melakukan senam selama 10 menit.

(Shavna Dewati Setiawan | JPNN)

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Aktual Academy