“Hari ini kita bersama-sama menerima jenazah dan semoga amal ibadah korban pesawat nahas ini diterima Allah SWT,” katanya.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi Kepulauan Babel Mikron Antariksa mengatakan hari ini ada tujuh jenazah yang akan tiba di Bandara Depati Amir Pangkalpinang.
Tujuh jenazah korban Lion Air yang berhasil teridentifikasi tiba di Bandara Depati Amir Pangkalpinang yaitu Chandra Hasan (69) beralamat Jalan Desa Yuda RT 012/003 Bukit Besar Kecamatan Bukit Intan Pangkalpinang.
Jenazah Ervina Kusuma Wijayanti (27) warga Bukit Kuang Kecamatan Kelapa Kabupaten Bangka Barat, Rangga Adiprana warga Jalan Gurami Kecamatan Pangkalbalam Kota Pangkalpinang, Henny Heuw (56) warga Gang Batu Rubi Kecamatan Girimaya Kota Pangkalpinang.
Selanjutnya jenazah Arfiyandi (39) beralamat Bukit Sari Kecamatan Kacang Pedang Kota Pangkalpinang, Kyara Aurine Damendra (1,3) Gang Jaya Wijaya Sungailiat Kabupaten Bangka, Liu Chandra (69) warga Jalan Buntu Toboali Kabupaten Bangka Selatan.
“Kita selalu bersiaga dan mempersiapkan ambulan untuk membawa jenazah ke rumah duka,” katanya.
(Wisnu/Ant)