Jakarta, Aktual.com – Bau badan menyengat bisa sangat mengganggu untuk kehidupan sehari-hari. Apalagi jika Anda perlu hadir ke suatu acara penting.
Penyebab bau badan umumnya berasal dari apa yang kita konsumsi baik makanan atau minuman.
Walau begitu, ada beberapa jenis makanan yang bisa menghilangkan bau badan tidak sedap. Berikut ini jenis-jenis makanan yang bisa menghilangkan bau badan menyengat dikutip dari JPNN.
1. Buah Jeruk
Buah jeruk mengandung antioksidan yang bagus untuk kesehatan sistem pencernaan dan menghilangkan bau mulut Anda.
Selain bisa menghilangkan bau mulut, mengonsumsi buah jeruk bisa menghilangkan bau badan menyengat.
Jenis-jenis buah jeruk seperti jeruk, lemon, nanas dan buah beri dapat mengeluarkan racun dari tubuh Anda dan bisa menghilangkan bau tidak sedap.
Asam sitrus dalam buah jeruk punya kandungan air tambahan yang bermanfaat bagi tubuh.
2. Ikan Putih
Banyak individu sudah memulai diet Pescatarian. Jenis diet ini adalah mengatur pola makan berbasis ikan yang juga mengandung bahan-bahan lain.
Jika Anda suka makan, pilihlah jenis ikan putih ketimbang ikan merah. Hal ini karena ikan putih membantu mengeluarkan toksin dari dalam tubuh dan menghilangkan bau tidak sedap.
Sebelum berpergian, Anda bisa mengonsumsi ikan putih terlebih dahulu.
3. Apel
Buah apel mengandung nutrisi tinggi yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Selain itu, apel juga berkhasiat untuk menghilangkan bau badan menyengat.
Apel mengandung sifat antibakteri sehingga bau mulut dan bau badan tidak datang lagi.
Di samping itu, apel bisa digunakan sebagai penyegar mulut dan mengurangi penumpukan plak di dalam mulut.
4. Teh Hijau
Teh hijau dikenal masyarakat memiliki banyak khasiat. Kandungan katekin dan polifenol dalam teh hijau mampu membasmi bau mulut.
Polifenol adalah antioksidan untuk mengurangi bau tak sedap di mulut. Kandungan ini juga melawan bakteri dalam mulut agar tidak menjadi bau mulut.
Tidak hanya dua kandungan tersebut, teh hijau juga mengandung tanin yang bisa mencegah bau kaki.
Oleh karena itu, teh hijau bisa ditambahkan dalam diet Anda untuk menghilangkan bau badan.
5. Yogurt
Senyawa aktif dalam yogurt bisa bantu menetralkan bau tubuh tidak sedap. Bakteri baik dalam yogurt juga bisa membasmi racun dalam tubuh.
Yogurt efektif dalam menetralisir bau badan dan melancarkan pencernaan.
6. Seledri
Seledri juga efektif dalam mengurangi jenis bau badan dari dalam tubuh.
Androstenon dan androtenol dalam seledri membuat Anda menjadi bugar dan nyaman.
(Shavna Dewati Setiawan | JPNN)
Artikel ini ditulis oleh:
Aktual Academy