Jakarta, Aktual.co — Penyerang Tim Nasional (Timnas) senior Indonesia, Sergio Van Dijk menilai mantan kapten Timnas U-19, Evan Dimas Darmono, sebagai seorang pemain yang hebat dan berbakat.

“Dia (Evan) pemain hebat, terlihat dari caranya bermain,” katanya seusai mengikuti sesi latihan di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, ditulis Selasa (11/11).

Sergio menilai Evan Dimas memiliki bakat yang hebat dan memiliki visi bermain sepak bola yang baik.

Pemain naturalisasi tersebut berharap, kelak Evan Dimas bisa menjadi pemain yang bisa bermain di salah satu klub ternama di Eropa atau di Asia.

“Saya dengar dia mendapat tawaran dari klub Jepang, itu bagus untuk dia, ” tambahnya.

Selama beberapa hari berlatih dengan Evan, Sergio menganggap Evan Dimas memiliki teknik yang bagus, baik itu tendangan dan teknik mengolah bola.

“Dia memiliki pasing yang baik, dan saat berlatih, dia sempat membuat gol,” kata Sergio yang saat ini membela salah satu klub di Thailand.

Sebelumnya Evan Dimas bersama enam pemain timnas U-19, di antaranya Maldini Pali, Ilham Udin, dan Paolo Sitanggang telah dipanggil oleh Pelatih Timnas senior Indonesia Alfred Riedl untuk mengikuti pemusatan latihan di Lapangan Sekolah Pelita Harapan, Karawaci, Tangerang.

Dari enam pemain tersebut tersisa hanyalah Evan Dimas yang dipersiapkan oleh Riedl jelang Piala AFF 2014 yang akan diselenggarakan di Vietnam.

Sedangkan menurut Asisten pelatih Wolfgang Pikal, Evan Dimas memiliki peluang yang besar untuk dimainkan saat bertemu Timor Leste pada Selasa, (11/11) di Stadion GBK.

Artikel ini ditulis oleh: