Denpasar, Aktual.co — Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi mengomentari penangkapan 12 petinggi federasi sepakbola dunia, FIFA.
Bagi politisi Partai Kebangkitan Bangsa itu, penangkapan pejabat tinggi FIFA itu bak menguatkan langkahnya melakukan pembekuan PSSI. “Akhirnya sekarang tanpa kita sangka ternyata muncul ke permukaan (skandal korupsi FIFA),” kata Menpora di Denpasar, Bali, Kamis (28/5).
Menurut dia, skandal-skandal yang mengemuka dua hari jelang pemilihan Presiden FIFA seperti itu yang ingin diberantasnya juga di tubuh PSSI.
“Kebetulan saja karena kita ingin perubahan, bahwa ingin tahu sesungguhnya telah terjadi masalah yang cukup sistematis,” katanya.
Ia tak mau berkomentar saat ditanya apakah skandal korupsi FIFA juga terjadi di tubuh PSSI. Kendati begitu, Menpora tak menampik jika ia mendapat banyak laporan soal pengaturan skor pada laga sepakbola dalam negeri.
“Biar aparat hukum nanti yang memproses. Kita tidak dalam rangka untuk itu. Tapi faktanya bahwa banyak pengaduan soal pengaturan skor dan lainnya,” tutup Nahrawi.
Artikel ini ditulis oleh: