Jakarta, Aktual.co — Politikus PDI Perjuangan, Bambang Wuryanto mengatakan bahwa tidak menutup kemungkinan bila dewan menginisiasi soal penggunaan hak angketnya terhadap pemerintah.
Hal itu terkait usulan yang disampaikan politikus PDIP Effendi Simbolon untuk menginisiasi hak angket anggota DPR RI terkait kenaikan harga BBM.
“Hak angket dimiliki DPR, kebijakan pemerintah strategis yang diduga melanggar perundangan dan merugikan masyarakat, dan harus dilihat dulu dari mana angket itu dilakukan, dari kenaikan harga BBM, bisa,” ucap Bambang menyusul adanya usulan dari politukus PDIP lainya yang mengusulkan dilakukan hak angket, di Komplek Parlemen, Senayan, Senin (27/4).
Komisi VII DPR itu mengingatkan supaya pemerintah (Pertamina) berhati-hati dalam menentukan kebijakan menerbitkan Petralite dengan RON 90 yang hanya berbeda dua digit dari RON Premium 88
“Nah kalau ada keluar kebijakan soal Pretalite, itu bisa menjadi masukan untuk dilakukan penggalangan penggunaan angket oleh DPR.”

Artikel ini ditulis oleh:

Novrizal Sikumbang