Jakarta, Aktual.com — Pada perdagangan hari ini (1/7), HD Capital memperkirakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diharapkan masih terjaga laju positifnya.

“Dan technical rebound IHSG dapat berlanjut di atas level psikologis 5.000 lagi didorong oleh aksi bargain hunting pelaku pasar,” kata periset HD Capital Yuganur Wijanarko dalam risetnya di Jakarta, Rabu (1/7).

Ia menambahkan, pergerakan indeks hari ini berada pada support 4.832-4.790 dan resisten 4.985-5.014-5.100.

Adapun saham-saham yang dapat dibeli adalah:

1. Astra International Tbk (ASII), target trading Rp7.275

Kami melihat bahwa koreksi sebelumnya di emiten consumer automotif dan conglomerate ini sudah mencerminkan semua sentimen negatif yang ada. Rekomendasi akumulasi untuk kontinuasi kenaikan ke Rp7.275.

2. Bank BCA Tbk (BBCA), target trading Rp14.075

Proses konsolidasi short term di dalam medium term uptrend emiten big cap swasta dengan valuasi premium ini mulai memberikan tanda perubahan tren untuk kembali di atas level psikologis Rp14.000.

3. Bank BNI Tbk (BBNI), target trading Rp5.775

Dari segi teknikal kami melihat konsolidasi jangka pendek dan menengah big cap banking BUMN ini berpotensi untuk berubah secara tren turun dan sideways ke potensi positif dengan target atas di Rp5.775.

4. Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM), target trading Rp3.025

Kami melihat proses konsolidasi emiten big cap telco BUMN ini sudah selesai dengan adanya momentum positif kembali untuk mendongrak tren naik di atas level psikologis Rp3.000.

Artikel ini ditulis oleh: