Jakarta, Aktual.com — Perum Perhutani menggandeng PT Asuransi Jiwa Syariah Amanahjiwa Giri Artha (Amanah Githa) dalam menerapkan program asuransi jiwa karyawan Perum Perhutani.

Direktur Utama Perum Perhutani Mustoha Iskandar mengatakan, sinergi kerjasama ini mencakup program asuransi bagi seluruh karyawan Perhutani dan diharapkan dapat memberi nilai tambah bagi 23.000 karyawan Perhutani.

“Sebagian besar atau 95% saham di Amanah Githa terdiri dari dana pensiunan Perhutani, dengan adanya kerjasama ini akan meningkatkan kinerja perusahaan,” kata Mustoha dalam jumpa persnya di Jakarta, Senin (13/7).

Mustoha menambahkan, sebagai BUMN pihaknya terus berinovasi mengembangkan program-program kesejahteraan bagi seluruh karyawannya.

Sementara itu, Direktur Amanah Githa Agung Jatmika Nurahsid merasa antusias bisa diberikan amanah untuk menjalin kerjasama dengan Perum Perhutani. Dirinya optimis pangsa pasar asuransi jiwa syariah masih besar di Indonesia.

“Sinergi ini sangat penting bagi kami. Tentunya ini dapat meningkatkan nilai tambah yang selama ini sudah diberikan kepada nasabah kami, khususnya karyawan Perum Perhutani dan ESQ group,” ungkapnya.

Direktur Amanah Githa, Agung Jatmika Nurahsid menyatakan hingga akhir tahun ini perseroan membidik dana kelolaan sebesar Rp34 miliar. Sementara hingga semester I/2014 perusahaan baru memperoleh 40% atau Rp10 miliar dari target hingga akhir tahun ini.

“Pangsa pasar asuransi syariah sangat besar di Indonesia, sejak diluncurkan pada akhir 2011 lalu asuransi jiwa syariah Amanah Githa terus meningkatkan dana kelolaan,” tutupnya.

Artikel ini ditulis oleh: