Banda Aceh, Aktual.com — Polda Aceh menetapkan 74 titik rawan kecelakaan di 23 kabupaten/kota di provinsi itu dalam arus mudik dan arus balik Idul Fitri 2015.
Direktur Lantas Polda Aceh Kombes Pol Kilat Purwoyudo, Selasa (14/7) di Lhokseumawe menyebutkan sebagian lokasi rawan kecelakaan itu bahkan rawan terjadi tanah longsor.
“Di saat musim hujan sering longsor dan diperkirakan bisa menghambat aktifitas bagi yang sedang melakukan perjalanan mudik,” ujar Kombes Kilat, dengan tidak merincikan dimana lokasi titik rawan kecelakaan tersebut.
Seluruh lokasi rawan kecelakaan akan dipasang rambu rambu lalu lintas. Selain itu, Polda Aceh menempatkan polisi pada lokasi rawan kecekaan. Sehingga, jika terjadi kecelakaan bisa segera ditolong oleh petugas di kawasan itu.
Disebutkan, kecelakaan kerap terjadi saat pemudik melitas di jalan lurus, karena banyak yang ngebut saat melintasi jalanan yang lurus, bahkan ada beberapa lokasi yang dianggap rawan jarang terjadi kecelakaan.
“Sampai saat ini, sebanyak enam orang meninggal dunia, 34 luka berat dalam kecelakaan lalu lintas selama musim mudik,” pungkasnya.
Artikel ini ditulis oleh: