Jakarta, Aktual.com – Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon menghimbau segera perbaiki trias politica pasca ditetapkannya pengacara kondang OC Kaligis sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Fadli juga mengaku prihatin atas kejadian yang sering berulang tersebut. Namun, DPR menghargai apa yang dilakukan KPK.
“Saya kira ini sangat memprihatinkan kejadian berkali-kali yang terulang dan kita harus menghargai apa yang di lakukan KPK dan proses hukum yang berjalan,” ujar Fadli di Tanjung Priok, Jakarta, Rabu (15/7). (Baca: Jadi Tersangka, OC Kaligis Dijemput Paksa KPK).
Menurutnya, jika bener menerima gratifikasi atas putusan PTUN maka harus ada penyelidikan kasus suap ke lembaga Yudikatif tersebut bahkan jika perlu Eksekutif, Legislatif dan Yudikatif perlu diperbaiki.
“Tetapi kalau ini terjadi dari satu putusan pengadilan yang seperti itu (PTUN), ya harus selidiki suap artinya bagian yudikatif kita ini harus diperbaiki. Eksekutif, yudikatif dan legislatif harus di perbaiki. Kalau sampai tersangkut ya sangat disayangkan bisa terjadi,” ungkapnya
Sementara itu, Politisi Gerindra ini berharap agar peristiwa yang menyeret pengacara ataupun yang berada di lembaga hukum tidak terulang lagi.
“Mudah-mudahan tidak terjadi pada yang lain, saya kira ini jadi pelajaran,” tandasnya.
Artikel ini ditulis oleh: