Jakarta, Aktual.com —Meski diisukan mengalami down system, Depo Pertamina Plumpang tidak terlihat mengalami gangguan. Seperti terpantau di depan gerbang Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara. Tidak nampak antrian truk-truk SPBU di depan pintu masuk Depo Plumpang.

Hampir setiap 15-20 menit, truk-truk pengisian SPBU tampak melenggang mulus memasuki Depo Pertamina Plumpang. Sesekali diikuti bocah penadah BBM disamping truk-truk tersebut.

Karso (46) salah satu pedagang didepan Depo Plumpang mengaku tidak mengetahui jika ada berita tentang Depo Plumpang yang mengalami gangguan sistem. Sepengetahuannya, tidak ada perubahan yang nampak dari lalu-lalang truk-truk pengisi SPBU.

“(Paling) Ngantri di dalam, paling dua jam keluar,” katanya kepada Aktual.com, Kamis (30/7). Hal itu memang sudah biasa kata Karso.

Hal senada juga disampaikan salah seorang petugas keamanan digerbang Depo Plumpang. Menurutnya, antrian kendaraan memang biasa terjadi didalam saat pengisian.”Kalau (sistem) down kurang tau saya,” katanya sembari berpesan tidak ditulis namanya.

Saat Aktual.com mencoba mencari otoritas Depo Plumpang, petugas mengaku tidak ada orang dikantor. “Ga ada yang bisa dikonfirmasi, lagi keluar semua pak ke unit,” jawabnya.

Berdasarkan informasi yang didapat, Sistem Depo Plumpang down, dan untuk menanggulangi hal tersebut, ditempuh contingensi plan dengan sistem alternatif. Tapi sebagian besar msh manual. Per hari ini semua SPBU Bekasi, Sukabumi dan sebagian tangerang dah dipindahkan ke depot Cikampek, Tanjung Gerem dan Padalarang. Tapi DO tetap menumpuk di Plumpang karena belum bisa penyaluran 100%, plus pending DO yang belum terkirim tiap hari.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid