Jakarta, Aktual.com — Republik Hongaria merupakan sebuah negara terkurung di daratan Eropa tengah. Negara tersebut terletak pada Basin Carpathia serta berbatasan dengan Austria di sebelah barat, Slovakia di sebelah utara, Ukraina di sebelah timur, Rumania di sebelah tenggara, Kroasia dan Serbia di sebelah selatan, Slovenia di sebelah barat daya, dan Austria di barat.

Kota terbesar dan ibukotanya yakni Budapest. Hongaria juga termasuk dalam anggota NATO, Uni Eropa, Organisasi Kerjasama dan Perkembangan Ekonomi, dan Perjanjian Schengen. Bahasa resminya yaitu, bahasa Hongaria, yang merupakan bahasa non-Indo-Eropa yang paling banyak dituturkan di Eropa.

Sebagai ibukota dari Hongaria, Budapest terkenal akan keindahan pemandangan alamnya. Berikut Beberapa lokasi wisata menarik yang dikunjungi turis saat berada di Hongaria:

1. Kota Spa
Budapest menjadi satu-satunya ibu kota di dunia yang memiliki sumber mata air panas. Untuk alasan ini, Budapest dikenal sebagai ‘kota spa’.

Tradisi ini berawal dari abad ke-2 Masehi, saat orang-orang Romawi menikmati sumber mata air tersebut untuk pengobatan. Untuk masa sekarang, Budapest menawarkan 15 lokasi pemandian air panas yang bebas dinikmati oleh kalangan publik.

2. Heroes Square
Turis bisa menemukan alun-alun bersejarah di dekat pintu masuk ke Taman Kota, di ujung kawasan Andrassy Avenue. Heroes Square adalah rumah bagi Balai Seni, Museum Seni Rupa dan Monumen Millennium yang dibangun pada tahun 1896, untuk memperingati ulang tahun ke-1000 dari kedatangan Basin Carpathian ke Hungaria.

3. Kastil Budha
Tempat bersejarah ini merupakan salah satu situs Warisan Budaya Dunia UNESCO yang ditetapkan sejak tahun 1987 yang lalu.

Dibangun pada abad ke-14 dan 15, tempat ini merupakan istana pertama yang dibangun dengan gaya Gothic dengan dipengaruhi oleh ornamen arsitektur Baroque

4. Sinagog Dohany Street
Kawasan distrik Old Jewish merupakan lokasi dimana Sinagog Dohany Street berada. Tempat ini merupakan rumah ibadah Yahudi terbesar di Eropa dan menjadi pusat ajaran Neolog Yudaisme.

Tempat ini merupakan Museum milik bangsa Yahudi, pemakaman Yahudi dan monumen peringatan Holocaust. Setiap kunjungan ke Dohany Street akan memukau Anda dengan kekayaan sejarah dan keindahan arsitekturnya.

Artikel ini ditulis oleh: