Jakarta, Aktual.com — Politikus sekaligus salah satu inisiator hak angket dana bailout Bank Century, Mukhamad Misbakhun secara terang mengatakan bahwa Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) merupakan dalang dari kasus mega skandal tersebut.
“Sri Mulyani mengatakan sudah melaporkan ke Presiden SBY. Ini bukti otentik harus didalami KPK. Tanggal 4 Maret SBY pidato di Istana ‘saya gak diberitahu karena sedang bertugas ke luar negeri’. Kalau ditarik mundur konstruksinya ketemu. Dalangnya bukan dalang wayang, Pak SBY dalangnya Century,” tegas Misbakhun dalam peluncuran bukunya yang memaparkan 3 surat Sri Mulyani kepada SBY, di Kawasan Senayan, Jakarta, Rabu (19/8).
Tidak sampai disitu, Anggota Dewan Komisi XI DPR RI ini pun menceritakan kronoligis hubungan antara SBY dengan Sri Mulyani dalam kasus itu.
“30 April dan 21 Mei Sri Mulyani diperiksa KPK di Amerika Serikat. Sri mengatakan sudah melaporkan ke Presiden SBY. Ini bukti otentik harus didalami KPK,” sebutnya memperjelas.
Sementara itu, di dalam bukunya, Misbakhun memaparkan isi surat Sri Mulyani selaku Menteri Keuangan kepada Presiden SBY ketika itu.
“Artinya, SBY mengetahui persoalan bailout Century dengan bukti ketiga surat Sri Mulyani itu. Terlebih ketika, teleconfrence antara Menteri Keuangan Sri Mulyani yang tengah berada di Amerika Serikat dan para pejabat Departemen Keuaangan keyika itu, LPS, BI, serta UKP3R,”
“Dengan pernyataan Sri Mulyani yang mengatakan telah menginformasikan permasalahan kepada presiden, dan menyatakan presiden belum bisa mengambil keputusan sampai besok hari (14 November 2008) menunjukan bahwa presiden tahu persoalan ini,” tandas Misbakhun.
Artikel ini ditulis oleh:
Novrizal Sikumbang