Surabaya, Aktual.co — Meski tidak diharisi Menpora, Imam Nahrawi, dan Wakil Presiden Jusuf Kalla, kongres PSSI tetap digelar dengan lancar di JW Mariot Hotel.
Kendati demikian, PSSI tetap menginginkan hubungan baik dengan pemerintah. Dalam kesempatan pidato pembukaan, Ketua Umum PSSI Prof Djohar Arifin, bahwa PSSI tidak ingin ditinggalkan oleh pemerintah, Maka dari itu, tetap akan menjalin komunikasi dengan pemerintah.
“PSSI tetap ingin menjalin hubungan baik dengan pemerintah. Sebab tidak mungkin kita bisa mengelolah sepak bola tanpa ada peran pemerintah. Semua menjadi kesinambungan termasuk dengan FIFA” terang Djohar, (18/4).
Sengaja Djohar menyampaikan pernyataan tersebut sebagai bentuk sikap adanya ketidak harmonisan hubungan antara pemerintah dengan PSSI, salah satunya terkait tidak lolosnya dua klub dalam kompetisi QNB yaitu Persebaya dan Arema Cronous.
Artikel ini ditulis oleh:

















