Jakarta, Aktual.com — Rupiah semakin terpuruk, DPR menyarankan pemerintah tak menyalahkan situasi soal keterpurukan nilai rupiah terhadap dolar AS.

Pasalnya, pemerintah terkesan menyalahkan kondisi ekonomi global dalam melemahnya nilai tukar rupiah yang menembus Rp14.000.

“Kita tidak boleh menyalahkan situasi. Tidak boleh salahkan karena The Fed, Korut dan Korsel, Devaluasi yuan dua kali, atau apalah,” ujar Anggota Komisi III, Patrice Rio Capella di DPR, Jakarta, Selasa (25/8).

Terkait situasi ini, menteri kabinet kerja jangan membuat gaduh, dan pemerintah bersama stakeholder lain, seperti DPR dan para pengusaha industrialis, duduk bersama untuk melakukan langkah antisipasi.

“Karena yang terkena ini adalah industrialis yang berbasis impor. Kalau mereka ngga impor maka ada PHK. Itu kan akibatnya kalau ada PHK pengangguran semakin banyak. Nah, ini yang berbahaya,”

“Oleh karenanya pemerintah mesti tenang dan cepat antisispasi ini, jangan kemudian menyalahkan situasi,” ucap Rio.

Artikel ini ditulis oleh: