Jakarta, Aktual.com — Wakil Ketua DPR RI, Taufik Kurniawan mengungkapkan bahwa Pimpinan DPR RI rencananya akan menerima kunjungan kehormatan Direktur Dana Moneter Internasional (IMF) Christine Lagarde pada Rabu (2/9) siang.
“Hari ini DPR agendanya menerima Direktur IMF sekitar pukul 12.00 WIB setelah itu berkunjung ke Gubernur BI. Ini kunjungan kehormatan saja,” katanya di Gedung Nusantara III, Jakarta, Rabu (2/9).
Dia menegaskan Pimpinan DPR RI dalam pertemuan itu tidak mau membicarakan soal utang-mengutang sehingga kalau konteksnya kunjungan kehormatan akan diterima dengan baik.
Taufik menjelaskan kalau IMF menawarkan utang kepada Indonesia, dan Indonesia tidak butuh maka tidak perlu diterima.
“Saat ini siapapun baik IMF atau perwakilan dunia manapun, Indonesia insya Allah lebih gagah dan bermartabat,” ujarnya.
Dia mengatakan kondisi Indonesia saat ini jauh lebih mantap dengan proses yang berkembang di dalam negeri.
Taufik mengatakan, DPR RI sebagai lembaga negara yang merepresentasikan rakyat Indonesia, akan menerima secara baik kunjungan kehormatan tamu dari dalam dan luar negeri.
Artikel ini ditulis oleh:
Eka