Jakarta, Aktual.com – Polda Metro Jaya bersama Badan Narkotika Nasional (BNN) akhirnya berhasil membongkar jaringan narkoba internasional yang melibatkan puluhan Warga Negara Asing (WNA). Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Tito Karnavian menggelandang puluhan tersangka hasil operasi sejak beberapa waktu lalu.

“Barang bukti yang berhasil kita amankan 115 kg sabu dan 5450 ekstasi. Semua didapat di 13 tempat yang tersebar di seluruh Jakarta terutama Jakarta Utara dan Jakarta Barat,” kata Tito di Mapolda Metro Jaya, Rabu (9/9).

Sementara tersangka, 23 orang berhasil diamankan terdiri dari 3 orang WN Nigeria, 3 WN Hongkong dan 17 org Indonesia.

“Modusnya narkoba ini disisipkan di Knalpot mobil, tas kulit wanita yang masih tersegel, piston mesin, hak sepatu wanita,” ungkap Tito.

Narkoba ini masuk Indonesia melalui jalur ekspedisi laut. Dalam aksinya, WN Cina-Hongkong dan Nigeria bertugas sebagai kurir internasional dan menjadikan 17 warga Indonesia sebagai kurir bawah.

Artikel ini ditulis oleh: