Jakarta, Aktual.com — Wakil Direktur Tindak Pidana Korupsi (Wadir Tipikor) Bareskrim Polri, Kombes Pol Aris Budiman terpilih sebagai Direktur Penindakan (Dirdik) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Pemilihan Kombes Pol Aris sebagai Dirdik KPK dilakukan secara tertutup.

Pelaksana Tugas (Plt) pimpinan KPK, Johan Budi SP membenarkan informasi tersebut. Dia menjelaskan, berdasarkan hal seleksi yang dilakukan KPK, Kombes Pol Aris memang berhasil mengungguli beberapa kandidat lainnya.

“Semua dites dari Kejaksaan ada empat calon, Kepolisian juga empat. Salah satunya dipilih Kombes Pol Aris,” kata Johan di gedung KPK, Jakarta, Senin (14/9).

Lebih jauh disampaikan Johan, pemilihan Kombes Pol Aris dilakukan setelah KPK melakukan proses tracking dan klarifikasi yang ketat. Proses ini tidak hanya dijalani oleh Aris, tetapi juga calon pejabat di lingkungan KPK lainnya.

“Akhirnya ini (Aris) yang terbaik dari yang baik,” katanya.

Kendati demikian, mantan juru bicara KPK itu, mengaku belum mengetahui secara pasti jadwal pelantikan Aris sebagai Dirdik yang baru. Yang pasti, sambung dia, pelantikan Aris akan dilakukan dalam waktu dekat. “Pelantikan pekan ini atau pekan depan,” pungkasnya.

Terpilihnya Kombes Pol Aris menjadi Dirdik KPK mencuat saat Kabareskrim Komjen Pol Anang Iskandar bertemu dengan pimpinan KPK. Tak hanya bertemu dengan para komisioner KPK, berdasarkan informasi, pada kesempatan itu, Anang juga sempat bertemu dengan Aris.

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby