Kabareskrim Komjen Pol Budi Waseso berfoto bersama saat ditemui sejumlah wartawan di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (4/9). Komjen Pol Budi Waseso akan menempati jabatan sebagai Kepala BNN menggantikan Komjen Pol Anang Iskandar yang menempati posisi baru sebagai Kabareskrim. ANTARA FOTO/Reno Esnir/kye/15.

Jakarta, Aktual.com — Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen pol Budi Waseso (Buwas) mengatakan bahwa dirinya akan langsung menghimpun kekuatan dalam pemberantasan narkoba di Indonesia dengan melibatkan kekuatan TNI.

“Saya sedang menyiapkan langkah, salah satunya konsen saya kedepan menghimpun kekuatan yang ada, termasuk kekuatan luar yang berkaitan dengan itu. Saya mungkin juga akan melibatkan kekuatan TNI dalam melakukan penanganan ini,” ucap Budi Waseso disela-sela acara rapat dengar pendapat (RDP) dengan Komisi III DPR, Senayan, Selasa (15/9).

Ia menjelaskan, pelibatan kekuatan dari unsur TNI dirasa sangat perlu dalam melakukan pemberantasan peredaran narkoba, khususnya dalam pencegahan masuknya barang haram dari sektor kelautan.

“Ya kekuatan TNI itu yang bisa membantu kita dalam rangka penindakan di kelautan umpamanya, dari angkatan laut yang punya kemampuan itu,”

“Dan kami akan gunakan kekuatan itu, sehingga dari arah dini sudah dapat ditangkap barang itu sebelum masuk daratan di pelabuhan-pelabuhan,” tutup mantan kabareskrim tersebut.

Artikel ini ditulis oleh:

Novrizal Sikumbang