Jakarta, Aktual.com — Mantan Kepala Bareskrim Mabes Polri Komjen pol Budi Waseso (Buwas) enggan menanggapi kinerjanya dalam membongkar dugaan kerugian negara hingga triliunan rupiah di PT Pelindo II.

Buwas mengatakan bahwa dirinya yang kini menjabat sebagai kepala BNN memiliki tugas yang cukup berat dengan level internasional.

“(Kasus) itu sudah saya serahkan semua kepada pejabat yang baru, jadi saya sudah lepas. Sakarang saya Kepala BNN dan tanggungjawabbnya ke BNN. Ini sudah bukan lingkup nasional lagi, tetapi sudah internasional yang saya tangani,” ucap Buwas disela-sela agenda RDP dengan komisi III, di Gedung DPR RI, Senayan, Selasa (15/9).

Sementara itu, ketika ditanyakan ikhwal taksiran kerugian negara yang ditemui pihaknya sewaktu masih sebagai kepala Bareskrim itu, ditegaskan jika alat bukti yang ada akurat dan dapat dihitung.

“Nanti (itu akan) dihitung oleh BPK dan BPKP. Yang jelas semua itu berangkat dari alat bukti yang akurat,” tegas jenderal bintang tiga tersebut.

Artikel ini ditulis oleh:

Novrizal Sikumbang