Jakarta, Aktual.co — Guna mengsukseskan perhelatan Konferensi Asia Afrika (KAA), Polri mengerahkan tim penembak jitu Brimob untuk pengamanan para kepala negara dan tamu undangan KAA di Jakarta dan Bandung, tanggal 19-25 April 2015.
Kepala Bagian Operasional Korp Brimob Polri Kombes Leo Bona Lubis menuturkan, pihaknya akan melibatkan tim penembak jitu untuk mengamankan jalannya KAA.
Dimana sebanyak 500 diantaranya dikerahkan untuk membantu pengamanan KAA di Polda Metro Jaya. Sementara 2500 lainnya disiagakan di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok.
“Detail sniper tidak bisa disebutkan, itu rahasia. Yang jelas mereka akan ditempatkan di titik-titik tertentu,” kata Leo di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Selasa (14/4).
Nantinya, lanjut Leo, penempatan penembak jitu Brimob Mabes Polri akan berkoordinasi dengan pihak TNI. Khusus untuk anggota Brimob, Leo menambahkan pengamanan di Bandung, Polda Jabar mengerahkan 1015 personel Brimob Polda Jabar. Sedangkan di Polda Metro, dikerahkan 400 personel Brimob Polda Metro.
Artikel ini ditulis oleh:
Wisnu















