Bandung, Aktual.com — Muhammad Taufan Munggaran adalah salah satu peserta kompetisi Indonesia Open X-Sport Championship (IOXC) 2015 yang seharusnya bertanding hari ini, Minggu (4/10) di Telkom University, Bandung.
Taufan adalah peserta yang menunjukkan bakatnya di Sepeda BMX Freestyle.
Beberapa hari sebelum mengikuti ajang kompetisi olahraga bergengsi ini, Taufan sempat menunjukkan perilaku yang ganjil dan tidak seperti biasanya.
Apep, teman dekat dan pembina Taufan di BMX Freestyle, sempat menceritakan dan menunjukkan bukti status terkahir Taufan di media sosial ‘Line’.
“Feeling sebelum meninggal banyak yah, salah satunya yang akan saya tunjukkan adalah status terakhir sedih dia pas tanggal 29 September 2015 kemarin di Line” jelas Apep di Telkom University, Bandung, Minggu (4/10).
Isi dari status line Taufan tersebut adalah; “Kenapa belakangan ini rasa takut tidak jelas menghantui saya, rasa bimbang menyelimuti badan saya, dan rasa hampa ada dihadapan saya. Didalam pikiran saya tidak jelas ada apa dengan saya, tidak mengerti apa yang saya rasakan belakangan ini, bagaimanakah cara menghilangkan ini semua..??”
Selain status, Taufan juga ternyata bercerita kepadanya bahwa ia ingin mencuci bajunya dahulu sebelum tampil dalam kompetisi IOXC 2015. Taufan berkata bahwa ia ingin memakai baju bersih saat tampil nanti, karena ternyata kompetisi IOXC 2015 ini adalah kesempatan emas untuk menunjukan bakat luar biasanya dalam BMX Freestyle.
“Kemarin juga waktu ketemu disini (Telkom) biasanya Taufan tuh nyapa dengan semangat, tapi pas kemarin ngerasa beda aja, saat nyapa kita-kitapun hampa, teman-teman yang lain juga ternyata ngerasain hal yang sama. Dan, kemarin pas dia lagi duduk di sepeda-nya Taufan terlihat ngelamun” tutupnya.
Orangtua Taufan sempat melarang Taufan untuk pergi bertanding pada hari Sabtu (3/10) kemarin. Namun, karena kompetisi ini adalah cita-cita dari Taufan, dirinya konsisten dan tetap datang hingga akhirnya ajal menjemput.
Laporan: Vina Fatma
Artikel ini ditulis oleh: