Jakarta, Aktual.com — Presiden PKS Sohibul Iman menegaskan bahwa pembentukan Pansus Asap bertujuan untuk meningkatakan pengawasan terhadap pemerintah dalam menanggulangi bencana kebakaran hutan dan lahan.
“Kami ingin lebih meningkatkan intensitas pengawasan terhadap Pemerintah. Biar Pemerintah punya frekuensi yang sama. Ini bencana kabut asap persoalan serius,” kata Sohibul, Jumat (30/10).
Dirinya meyakini pembentukan Pansus Asap bukan bertujuan untuk impeachment terhadap pemerintah.
Diharapkan, Rapat Paripurna mengesahkan pembentukan pansus agar dapat segera berjalan dengan mekanisme sendiri meski memasuki masa reses.
Artikel ini ditulis oleh: