Jakarta, Aktual.com — PT Liga Indonesia selaku penyelenggara kompetisi di Indonesia menyatakan siap menjalankan kembali kompetisi jika sanksi FIFA dicabut. CEO PT Liga Indonesia, Djoko Driyono bahkan sudah menyiapkan jadwal kompetisi Indonesian Super League (ISL) yang waktunya dibuat bersamaan dengan jadwal kompetisi di Eropa.
“Ada dua opsi penyelenggaraan.Opsi pertama, kompetisi akan digelar pada Februari 2016 hingga Oktober 2016. Adapun opsi kedua, kompetisi akan digelar pada September 2015 hingga Mei 2016, sehingga waktu penyelenggaraan kompetisi di Indonesia akan sama seperti di Eropa,” demikian kata Djoko, kepada wartawan, di Jakarta.
FIFA sendiri seperti dikatakan PSSI, menunggu SK Pembekuan dari Kemenpora dicabut agar bisa membahas masalah sanksi FIFA terhadap PSSI di sidang tahunan FIFA pada bulan Desember mendatang. Tim Ad Hoc juga bakal dibentuk FIFA untuk mengurai benang kusut pesepakbolaan di Tanah Air.
“Kohzo (Tashima) dan delegasi mengawali penjelasan FIFA datang ke sini, yaitu untuk mencari jalan keluar agar status suspension bisa diakhiri. Tentu FIFA ingin menggali banyak masukan dari seluruh stake holder sepakbola Indonesia, salah satunya dari PT Liga,” bebernya.
Djoko juga menyampaikan beberapa level keorganisasian yang penting untuk FIFA ketahui.
“Harapannya, sanksi FIFA terhadap Indonesia bisa dicabut dan Indonesia bisa berpartisipasi pada ajang AFF yang digelar pada November,” kata ia menutup pembicaraan.
Artikel ini ditulis oleh: