Jakarta, Aktual.com — Musisi legendaris Indonesia, Iwan Fals kembali siap menggelar konser akbar. Mengangkat tema ‘Untukmu Indonesia’, Iwan Fals kembali menyuarakan aspirasinya dalam sebuah konser yang diklaim berbeda dibanding konser-konser sebelumnya.
Tema alam, sosial politik, cinta dan nasionalisme serta menanamkan pemahaman cinta akan Tanah Air menjadi pilihan pria kelahiran 3 September 1961 silam tersebut.
“Ya, ini bagian dari impian saya sejak dulu yah, sejak 1984 dulu, saat saya masih tinggal di Condet. Saya pengen sekali menggelar konser dengan tiket mahal kisaran harga jutaan,” ujar Iwan Fals, di Jakarta Golf Center, Rawamangun, Jakarta Timur, Kamis (12/11).
Menggandeng Iwang Noorsaid sebagai Music Director serta promotor Simo Music Entertainment, tiket konser ‘Untukmu Indonesia’ paling murah dipatok dengan nilai sekitar Rp 400 ribu dan Rp 1 juta untuk kelas paling mahal.
Konser yang akan digelar di Istora Senayan, Jakarta pada 21 November 2015 ini turut menampilkan musisi lain seperti Rere, Edy Kemput, Iwa K, Neo, Inang Noorsaid, Irvan Firaldo, Ome & The People, Yandi dan DJ Aldi.
Selain itu, Iwan Fals akan membawakan sekitar 16 lagu dari 25 buah lagu yang telah disiapkan. Di antaranya adalah lagu-lagu hits-nya dan termasuk lagu baru berjudul ‘Untukmu Indonesia’, ‘Lawan Korupsi’, dan ‘Bukan Janji-Janji’. Tiga lagu tersebut sengaja dibawakannya sebagai bentuk aspirasinya menyuarakan keresahan akan Indonesia.
“Untuk lagu ya masih sama. Tapi ada tiga lagu baru yang akan saya bawakan sebagai bentuk menyuarakan aspirasi mengenai persoalan korupsi, cinta, nasionalis,” tandasnya.
Artikel ini ditulis oleh: