Jakarta, Aktual.com — PT. Pamerindo Indonesia kembali menggelar pameran ‘Plastics and Rubber Indonesia 2015’ untuk yang ke-28 kalinya. Pameran tersebut menampilkan mesin, pemrosesan dan material bagi industri plastik dan karet. Even ini diikuti sebanyak 637 perusahaan peserta pameran dari 29 negara atau regional.
“Kami senang dengan tingginya antusias dari peserta pameran yang ingin mengikuti pameran ‘Plastics and Rubber Indonesia 2015’,” demikian kata Project Director PT. Pamerindo Indonesia, Wiwiek Roberto, kepada Aktual.com, di JiExpo Kemayoran, Jakarta, Rabu (18/11)
Wiwiek mengatakan, bahwa pameran ini telah mengalami kemajuan terus menerus sebagai fokus utama dari industri terkait.
“Saat ini, ‘Plastic and Rubber Indonesia 2015’ diyakini telah mencakup lingkup internasional dan setiap pelaksanaan pameran selalu menampilkan seluruh rangkaian industri plastik dan karet,” terangnya.
Sekedar informasi, pameran ‘Plastic and Rubber Indonesia 2015’ diselenggarakan dari tanggal 18-21 November 2015 di JiExpo Kemayoran dan terdapat 9 Paviliun grup Internasional diantaranya Tiongkok, India, Inggris, Italia, Jerman, Korea, Singapura, Swiss, dan Taiwan.
Wiwiek mengharapkan lebih dari 15.000 pengunjung potensial untuk mengunjungi pameran ini, membuka kesempatan bisnis bagi beberapa sektor industri.
Artikel ini ditulis oleh: