Meminimalisir Gesekan di Pilkada (Aktual/Ilst.Nelson)

Jakarta, Aktual.com — Wakapolri Komisaris Jenderal Budi Gunawan meninjau kesiapan dan kekuatan Polda Bali dalam mengamankan pelaksanaan pemilihan kepala daerah serentak di enam kabupaten atau kota di provinsi setempat.

“Kedatangan saya ini berbagi tugas dengan Kapolri untuk langsung mengecek sekaligus mengevaluasi kesiapan Polda-polda dalam rangka prioritas pengamanan Pilkada serentak,” kata dia di Mapolda Bali di Denpasar, Kamis (19/11).

Menurut dia, pengamanan di Pulau Dewata menjadi salah satu prioritas aparat kepolisian mengingat daerah itu merupakan pusat tujuan wisata dunia.

Pada kesempatan itu, mantan Kepala Polda Bali tersebut mengecek personel yang bertugas mengamankan jalannya Pilkada, peralatan, kendaraan taktis hingga anjing pelacak.

Polda Bali sendiri mengerahkan 12.512 personel dalam pengamanan pelaksanan pemilihan kepala daerah serentak itu mulai dari tahapan kampanye masa tenang, tahapan pungut suara, tahapan hitung suara, tahapan penetapan dan pengumuman dan tahapan pelantikan.

Jumlah personel itu belum termasuk prajurit dukungan dari TNI yang mencapai 856 orang. Enam daerah yang menggelar pilkada serentak itu yakni Kota Denpasar, Kabupaten Karangasem, Tabanan, Badung, Bangli dan Jembrana.

Artikel ini ditulis oleh:

Wisnu