Jakarta, Aktual.com — Anggota Komisi XI DPR RI Mukhammad Misbakhun memuji keputusan Sigit P Pramudito mundur dari jabatannya sebagai Dirjen Pajak yang dinilai dapat memberi teladan bagi bangsa Indonesia.
“Pengunduran diri Pak Sigit adalah langkah yang memberikan keteladanan bagi siapa pun yang mengemban amanat dan tugas negara,” kata Mukhammd Misbakhun di Jakarta, Rabu (2/12).
Menurut Misbakhun, jabatan dapat dimaknai sebagai tanggung jawab dan amanah yang harus dijalankan dengan penuh dedikasi.
Dalam konteks ini, kata dia, Sigit memberikan teladan bagi bangsa Indonesia, khususnya penyelenggara negara, bahwa kinerja yang terukur dalam menjalankan tugas sangat penting karena negara menjadi taruhannya.
Politikus Partai Golkar ini berharap mundurnya Sigit Pramudito dapat membentuk tradisi dalam upaya membangun kinerja yang terukur dari penyelenggara negara di era pemerintahan Presiden Joko Widodo.
Misbakhun juga mengucapkan selamat bertugas kepada Dirjen Pajak yang baru, Ken Dwijugeasteadi, yang dinilai memiliki karir yang lengkap di Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan.
Menurut Misbakhun, bidang tugas Ken sangat beragam dan pengalamannya sangat panjang dalam membangun karir di DJP.
“Semoga pengalaman tersebut menjadi bekal yang kuat untuk meningkatkan kinerja DJP dalam menjalankan tugas negara, yakni penerimaan negara di bidang perpajakan,” katanya.
Tugas berat tersebut harus membangunkan kesadaran dan perlu dukungan seluruh elemen bangsa bangsa agar DJP dapat menjalankan tugas meningkatkan penerimaan negara dari sektor pajak.
Artikel ini ditulis oleh: