Jakarta, Aktual.com – Sejumlah ruas kalan di Jakarta mengalami kepadatan akibat gerimis dan hujan yang mengguyur sejak semalam hingga pagi ini.
Terpantau lewat akun TMC Polda Metro Jaya, Senin (25/1), di jalan lingkar Semanggi arah Bundaran HI. Akibat kepadatan lalu lintas terjadi di sana, polisi memberlakukan sistem buka tutup di jalan lingkar Semanggi bagian bawah.
“Hingga saat ini Semanggi arah HI padat, petugas melakukan sistem buka tutup di Semanggi bawah,” demikian informasi yang dihimpun dari twitter TMC Polda Metro Jaya.
Kepadatan juga terjadi mulai dari Terminal Bus Pulogadung arah Cakung. Sampai saat ini polisi masih mengatur lalu lintas di sana.
Hal serupa terjadi di gerbang Tol Halim. Namun tidak disebutkan panjang kemacetan di ruas itu. “Keluar Tol Halim arah Cawang mulai padat,” demikian informasi tertulis dalam twitter TMC Polda Metro Jaya.
Sementara itu jalur masuk Jakarta dari arah Depok terpantau padat bahkan cenderung macet. Ekor kemacetan hingga terjadi di Jembatan UI, perbatasan wilayah DKI Jakarta dengan Depok.
Artikel ini ditulis oleh: