Jakarta, Aktual.com — Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil masih mempertimbangkan untuk maju sebagai calon Gubernur DKI Jakarta pada 2017 mendatang, meski banyak aspirasi dari sejumlah warga dan pengusaha Jakarta kepada dirinya untuk memimpin ibu kota.

“Saya banyak dapat aspirasi dari warga Jakarta, pengusaha Jakarta, semua lah. Nah posisi saya hari ini lagi dengerin dulu masukan-masukannya. Dengerin juga curhatan warga Bandung yang rata-rata nggak mau ditinggalin. Semua saya dengerin,” kaya Ridwan di Bareskrim Mabes Polri, Jakarta, Kamis (28/1).

Pria yang akrab disapa Emil ini mengaku tidak serta merta langsung memutuskan untuk ikut dalam ajang Pilkada DKI. Sebab, ada beberapa hal yang masih dipertimbangkan.

Salah satu yang menjadi pertimbangan Emil adalah masa jabatannya sebagai Wali Kota Bandung yang habis pada 2018 mendatang. Sementara, Pilkada DKI akan digelar pada 2017.

“Kalau ditanya, beratnya cuma satu. Kalau saya ke Jakarta, saya masa jabatan di Bandung kediskon setahun. Kalau startnya sama, finishnya sama, teknis beradu lagi di Pilkada lain, fair. Kan pasti pertanyaannya, kenapa pindah? Kan ini belum selesai. Pasti itu jadi dilema juga,” tutur Emil.

Artikel ini ditulis oleh: