Jakarta, Aktual.co — Mayjen TNI (Purn) TB Hasanuddin mengatakan bahwa perkelahian yang melibatkan oknum TNI AU dengan Kopassus dari satuan Kandang Menjangan merupakan tindakan indisipliner. Karena, sebagai seorang perwira tidak dibenarkan keluar malam hari tanpa mengantungi izin atasannya.
“Konflik ini lebih pada indisiplinernya. Sudah ada aturan dan ketentuan prajurit perwira tidak dibenarkan keluyuran ke kafe. Untuk apa prajurit itu sampai bermalam-malam. Ini harus diinvestigasi sejauh mana pelanggaran itu terjadi,” kata Hasanuddin, di Komplek Parlemen, Senayan, Kamis (4/6).
Menurut dia, bila pertikaian itu tidak segera diselesaikan, maka sangat mungkin antar matra kesatuan TNI akan terus memicu konflik.
“Kedepannya ada satuan yang sering terjadi konflik. Seperti apa tingkat disiplin di satuan itu harus dievaluasi. Pendidikan ke perwiranya giman harus dievaluasi,” ucap dia.
Komisi I DPR apa akan memanggil Komandan Jenderal Kopassus? . Anggota Komisi I itu mengatakan pihaknya akan mengundang panglima TNI pada Senen pekan depan.
“Senen pagi tanggal 8, panglima TNI dan Menteri Pertahanan. Karena luas wilayahnya lain. Masalah pembinaan harus dibahas,” tandasnya.
Artikel ini ditulis oleh:
Novrizal Sikumbang