Face cream woman

Jakarta, Aktual.com — Wanita selalu ingin tampil cantik sekaligus mempesona. Namun permasalahan yang paling sering timbul yakni, kulit kusam serta pori-pori besar yang membuat permasalahan kulit wajah lainnya juga muncul.

Terkait hal tersebut, dr.Gloria Novelita Sp.KK saat ditemui dalam acara konferensi pers ‘Garnier Sakura White Serum Cream’ menjelaskan, bahwa memiliki kulit wajah dengan pori-pori besar jangan pernah dianggap remeh.

“Pori-pori besar memang masalah kulit yang tidak bisa disepelekan karena merupakan akar dari masalah kulit yang lainnya seperti muka berminyak, jerawat dan juga komedo,” ungkap dokter Gloria, kepada Aktual.com, di Ritz Carlton Jakarta, Kamis (18/02)

Ia juga menegaskan bahwa pori-pori besar harus segera diatasi sebelum mendapatkan hasil perawatan yang maksimal.

“Pori besar harus diatasi terlebih dahulu sebelum mendapatkan hasil perawatan kulit yang maksimal,” tegas ia menambahkan.

Oleh sebab itu, dokter ahli dermatologist ini memberikan tips bagaimana cara mengatasi kulit dengan pori-pori besar.

“Untuk mengatasi kulit wajah denganbpori-pori besar, Pertama, pilihlah pembersih yang sesuai dengan jenis kulit Anda. Kedua Kita harus eksfoliasi kulit mati kita. Lalu lakukan ‘skin care’ untuk mengecilkan pori,” ujar ia memaparkan.

Untuk pemilihan ‘skin care’ pun, dr Gloria menyarankan, agar memilih formula yang ringan, mengandung tabir surya serta memiliki zat aktif untuk mengecilkan pori.

Artikel ini ditulis oleh: