Jakarta, Aktual.com — Disaster Management Center Dompet Dhuafa menyiagakan personelnya di beberapa wilayah DKI Jakarta yang rawan banjir. Terlebih, para relawan sudah dibekali dengan perahu karet untuk membantu evakuasi bila banjir terjadi.
“Kita sudah siapkan 25 tim inti dan 80 relawan yang siap digerakan bila jakarta mengalami musibah banjir serta tiga perahu karet untuk proses evakuasi. Namun tetap berharap semoga banjir Jakarta tidak terjadi,” ujar Asep Beny selaku Direktur DMC Dompet Dhuafa, Selasa (8/3) di Jakarta.
Asep menjelaskan, sejauh ini tim DMC Dompet Dhuafa telah berkordinasi dengan relawan lokal di titik-titik langganan banjir. Tak hanya itu, tim DMC pun juga telah koordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah DKI Jakarta.
Dalam kesiapannya, ada satu titik wilayah yang sudah diisi oleh para personil DMC Dompet Dhuafa, yakni Cawang, Jakarta Timur. Tiga personil dari tim evakuasi telah bersiap wilayah Kelurahan Cawang, Kecamatan Kramat Jati, yang telah dilengkapi dengan perahu karet.
“Dini hari (selasa) tadi tim DMC sudah merapat di Cawang.”
Lebih lanjut, penambahan perahu telah disiapkan dan akan dikirimkan ke beberapa wilayah yang berada di sekitar Kali Ciliwung. Hal tersebut dikarenakan penaikan volume air di pintu air Katulampa, Bogor yang mana pada pada hari Senin (7/3) malam sudah masuk level siaga 1, oleh karena itu warga DKI Jakarta dan wilayah hilir Ciliwung diimbau untuk mewaspadai banjir.
“Dan banjir ternyata tak hanya mengancam kawasan di Jakarta saja, karena kondisi Ciliwung pada Senin kemarin sudah siaga 1, yang mana berpotensi dapat merendam puluhan rumah di sekitar Kedungbadak dan Kedunghalang, Bogor Utara.”
Artikel ini ditulis oleh:
Wisnu