SAMSUNG CAMERA PICTURES

Jakarta, Aktual.com — Tepatnya pada tanggal 7 April 2016 pameran otomotif ‘Indonesia International Motor Show 2016’ (IIMS 2016) yang berlangsung di JIExpo Kemayoran resmi dibuka. Dalam acara pembukaan tersebut turut dihadiri oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla (atau yang biasa disebut Pak JK, red) beserta beberapa APM (Agen Pemilik Merek) yang turut menjadi eksibitor dalam ‘IIMS 2016’ tersebut.

Terlihat dari pantauan Aktual.com bahwa hingga hari ini, ‘IIMS 2016’ masih ramai dikunjungi oleh masyarakat Indonesia, baik dari kalangan pengusaha hingga para pecinta dunia otomotif.

“Ini sudah ke-4 kalinya saya jadi SPG dalam event ini, kalau yang saya perhatiin buat tahun ini lebih ramai daripada tahun-tahun sebelumnya. Apalagi pas hari Minggu kemarin bener-bener ramai,” kata Jessica (21) seorang SPG HPM, kepada Aktual.com, di Jakarta, Selasa (12/04)

Dan, saat ditanya mengenai sulit atau tidaknya menjadi SPG dalam event ini ia pun mengakui memang sedikit sulit.

“Awalnya sih sulit, karena ada tesnya dulu karena bukan hanya perlu cantik saja tapi kita juga harus tahu mengenai produk yang kita jaga,” tutur ia menambahkan.

Dan, saat Aktual.com bertanya kepada kepada seorang pengunjung mengenai event kali ini, ia pun menjawab dengan penuh antusias.

“Acaranya bagus dan yang dipamerkan tiap tahunnya berbeda-beda, ya walaupun kita terbatas sama dana itu nggak jadi masalah. Saya tiap ada acara ini pasti selalu mampir buat melihat-lihat dan ‘update’ tentang dunia otomotif khususnya motor,” beber Riky (29).

“Apalagi kan beberapa saat lalu saya sempet denger kalau Ducati bakalan menghadirkan New Ducati Panigale R makanya saya ke sini, ternyata pas saya lihat dan tanya-tanya bener ini motor sport harganya hampir sampai dua miliar,” katanya lagi.

“Pokoknya kerenlah buat event ini, nggak percuma jauh-jauh dari Bekasi datang ke sini,” ujar ia menambahkan.

Memang tak diragukan lagi jika motor sport satu ini menjadi motor termahal di ‘IIMS 2016’ karena pasalnya motor sport tangguh ini baru satu-satunya yang didatangkan secara khusus menggunakan pesawat terbang dan didatangkan secara langsung dari Bologna, Italia.

Ditambah lagi, New Ducati Panigale R 2016 merupakan sepeda motor paling berkelas milik pabrikan asal Italia ini dengan dibekali mesin berkapasitas 1.198 cc tipe L-Twin dengan unsur titanium yang diklaim sanggup menghasilkan tenaga hingga 205hp pada putaran 11.500 rpm dan torsi puncak hingga 136 Nm pada 7.500 rpm.

Meskipun bertubuh besar, namun motor ini memiliki sasis yang ringan dan telah terpasang pula suspensi balap dari Ohlins.

Dan, hasil dari pantauan Aktual.com bahwa hampir setiap pengunjung IIMS 2016 pasti melihat dan berdecak kagum akan motor sport yang satu ini.

Sekedar informasi acara ‘IIMS 2016’ ini akan berlangsung selama 11 hari yakni dari tanggal 7-17 April 2016 di JIExpo Kemayoran Jakarta.

Artikel ini ditulis oleh: