Surabaya, Aktual.com – Ratusan eks pekerja Pelabuhan Indonesia (Pelindo) III menggelar aksi unjuk rasa di depan kantor Gubernur Jawa Timur di gedung negara Grahadi Surabaya, Jalan Gubernur Suryo.
Mereka mendesak Gubernur Jatim Soekarwo segera memanggil Dirut Pelindo agar menghentikan segala bentuk pemecatan. Dan meminta agar karyawan yang sudah dipecat secara sepihak dipekerjakan lagi jadi pegawai tetap.
“Rata-rata ini sudah bekerja selama 5 tahun. Jadi dua tahun lalu, kita mengikuti pelatihan untuk menjadi pegawai tetap. Ternyata setelah ikut pelatihan, kita malah di-PHK. Padahal kita semua ini bekerja di sektor-sektor vital.” kata korlap aksi, Hamid, (13/4).
Hamid membeberkan, mereka mendapat beban kerja berat tetapi dengan tingkat kesejahteraan buruk. Selain upah di bawah ketentuan pemerintah, lembur juga tidak dibayar.
Status hubungan kerja awalnya harian lepas, kontrak, outsourcing hingga diberikan kesempatan menjadi melalui proses rekrutmen, namun pada akhirnya akan dilimpahkan lagi ke anak perusahaan penyalur tenaga kerja yaitu, PT Pelindo Daya Sejahtera.
Pengunjuk rasa juga mendesak DPR RI membentuk Pansus Pelindo untuk mengaudit dan memeriksa manajemen Pelindo.
Artikel ini ditulis oleh: