Petugas menimbang daging sapi saat digelar Pasar Daging Murah di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (10/6). Pasar daging murah yang menjual daging sapi Rp 75.000 per kilogram tersebut digelar sebagai salah satu upaya menekan dan menstabilkan harga daging sapi pada bulan puasa. ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/ama/16

Jakarta, Aktual.com — Guna menjaga konsumen atau pembeli dari kenakalan para pedagang daging, satuan Tugas (Satgas) Pengendalian Harga Bahan Pokok dan Makanan Bareskrim Polri melakukan pemantauan dan pengawasan terhadap sejumlah pasar.

Tak hanya pasar yang dipantau dan diawasi oleh Satgas, lokasi seperti penggemukan sapi (feedloter) dan rumah pemotongan hewan (RPH) di Jabodetabek juga tak luput dalam pemantauan dan pengawasan.

Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dirtipideksus) Bareskrim Polri, Brigjen Pol Agung Setya di Jakarta, Sabtu (11/6) mengatakan bahwa lokasi-lokasi tersebut dalam pengawasan dan pemantauan pihak Bareskrim.

“Peninjauan ke ‘feedloter’ dan RPH ini untuk mengetahui kondisi pasokan daging sapi dan harga yang ditetapkan di lokasi tersebut,” katanya.

Dikatakan Agung bahwa pengawasan tersebut bertujuan untuk menindak para spekulan yang kerap mempermainkan harga pada bulan Ramadhan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri.

“Tentunya ini juga harus melibatkan semua pemangku kepentingan terkait agar pasokan daging sapi tetap terjaga sehingga harga stabil,” paparnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid