Anggota DPR meninggalkan ruangan usai mengikuti Rapat Paripurna ke-26 DPR dengan agenda Pidato Pembukaan Masa Persidangan V Tahun Sidang 2015-2016 di Kompleks Parlemen, Senayan, Selasa (17/5). Masa Persidangan V Tahun Sidang 2015-2016 akan berlangsung dari 17 Mei hingga 28 Juli 2016. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/pd/16.

Jakarta, Aktual.com – DPR RI akan menggelar rapat paripurna untuk menindaklanjuti surat dari Presiden Joko Widodo terkait penunjukkan Kepala BNPT Tito Karnavian sebagai calon tunggal Kapolri.

Wakil Ketua DPR RI Agus Hermanto mengatakan pimpinan DPR terlebih dulu mengadakan rapat pimpinan untuk membahas hal tersebut.

“Kita akan rapat bamus, salah satunya memang sesuai dengan mekanisme hasil dari rapat bamus untuk kemudian disampaikan ke dalam Paripurna bahwa DPR telah menerima secara resmi Surat dari Presiden,” ujar Agus di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (16/6).

Setelah dari bamus, lanjutnya, hasil rapat kemudian dibawa ke Paripurna. “Langsung paripurna sekitar pukul 14.00,” katanya.

Politikus Partai Demokrat itu menambahkan, nantinya paripurna DPR akan meneruskan surat Presiden ke Komisi III.

 

Laporan: Nailin

Artikel ini ditulis oleh: